BLANTERVIO104

Peringati Harlah Ansor 89, Ansor Grati Buber

Peringati Harlah Ansor 89, Ansor Grati Buber
2023-04-15

ANSORGRATI: Pekan terakhir menjelang lebaran Idul Fitri 2023, Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Grati, adakan kegiatan Buber (Buka Bersama). Sabtu (15/4/2023). 

Bertempat di kantor MWCNU Grati, Kegiatan Buka Puasa Bersama kali ini bertujuan memperingati Hari Lahir GP Ansor yang ke 89, juga untuk menambah keakraban dan mempererat tali silaturahmi antar Anggota Ansor Grati. Pada saat berbuka puasa, semuanya bersatu, berkumpul dan bercengkerama satu dengan yang lain. 

Mengundang beberapa pengurus Majelis Musyawarah Cabang (MWC) Nahdhatul Ulama Grati, dalam kegiatan buber tersebut, Sahla mengungkapkan rasa bangganya dihadapan pemuda Ansor yang hadir pada acara tersebut. 

"Adanya kegiatan ini kami mewakili pengurus MWCNU Grati menyampaikan sangat bangga sekali atas keguyuban Ansor, Fatayat, Pagarnusa, dan Banom (Badan Otonom) NU lain di grati, Tolong kebersamaan ini terus berlanjut". Tutur Sahla.

Acara buka puasa bersama ini dilanjutkan dengan menikmati hidangan berupa beraneka macam kudapan dan diakhiri dengan sholat Magrib berjamaah.

Ang.







Share This Article :
Ansor Grati

Ansor dilahirkan dari rahim Nahdlatul Ulama (NU) pada 10 Muharram 1353 H atau 24 April 1934. Berawal dari perbedaan antara tokoh tradisional dan tokoh modernis yang muncul di tubuh Nahdlatul Wathan, organisasi keagamaan yang bergerak di bidang pendidikan Islam, pembinaan mubaligh, dan pembinaan kader. KH Abdul Wahab Hasbullah, tokoh tradisional dan KH Mas Mansyur yang berhaluan modernis, akhirnya menempuh arus gerakan yang berbeda justru saat tengah tumbuhnya semangat untuk mendirikan organisasi kepemudaan Islam.

TAMBAHKAN KOMENTAR

7727397263311926612